HidupMalam – Merantau sudah menjadi semacam tradisi dalam kehidupan masyarakat saat ini.
Meninggalkan rumah demi mendapatkan kehidupan yang lebih layak menjadi salah satu alasan seseorang merantau. Mengembangkan mental dan mencari jati diri juga bisa menjadi alasan dibalik perginya seseorang dari tempat asalnya.
Merantau memang sudah ada sejak dahulu kala, bahkan zaman purbakala saat kehidupan manusia masih nomaden bisa dikaitkan menjadi cikal bakal terjadinya migrasi termasuk merantau ini. Kota-kota besar yang dipercaya memiliki peluang besar untuk menjembatani kesuksesan menjadi pilihan para perantau. Tak heran bila dilakukan polling di Ibukota Jakarta misalnya, dipastikan persentase perantau akan sangat mendominasi populasi.
Lalu mengapa harus merantau? Bagi mereka yang kehidupannya sederhana dan berniat mengadu nasib ke Kota alasannya memang jelas untuk mengais rezeki di tanah yang lebih luas istilahnya lahan yang lebih basah. Nah, bagaimana pula dengan mereka yang kehidupan keluarga berkecukupan atau bahkan mewah, kaya raya. Kehidupan mudah, mengapa harus meninggalkan keluarga untuk merantau? Bukankah menghabiskan waktu bersama keluarga lebih baik dan mengapa harus bersusah-susah pindah ke negeri orang?
Jawabannya iya.. Benar sich, Keluarga adalah segalanya dan akan selalu ada di saat kita butuhkan. Hidup akan terasa mudah dengan adanya keluarga. Namun, akan kah baik selamanya bergantung kepada mereka?
Bukankah dunia itu katanya luas? Hidup cuma sekali, lalu mengapa tak mencoba untuk menjelajah lebih jauh untuk mengenal kehidupan ini?
Nah, bagi kalian yang masih menikmati kenyamanan di usia dewasa bersama keluarga saat ini ada baiknya membaca beberapa poin berikut ini yang mungkin membuka wawasan akan pentingnya mengembara atau merantau.
HANYA DENGAN MERANTAU,KITA AKAN PAHAM ARTI KELUARGA SEBENARNYA
Homesick akan terjadi saat anda jauh dari keluarga lho! Sejahat dan senakal apapun Anda saat ini pasti akan tetap rindu kepada keluarga terutama Ayah dan Ibu. Jika selama tinggal bersama, kamu acuh dan bahkan kadang buang muka kepada Ayah atau melawan Ibu maka saat merantau kamu baru paham apa artinya keberadaan mereka saat ini. Belum lagi saat kamu dalam kondisi sakit, rindu itu akan semakin berat dan besar. Sewaktu kamu pulang ke rumah, maka kamu akan sangat menghargai detik demi detiknya. kamu selalu ingin dekat dengan Ibu, saat itulah kamu akan paham apa pentingnya mereka di kehidupan kita.
MERANTAU MEMAKSIMALKAN POTENSI KITA
Sewaktu di negeri Orang akan secara otomatis menaikkan produktivitas kamu berkali kali lipat. Jika selama ini Kamu hanya terbiasa terima beres, maka saat merantau kamu akan melakukan segala-galanya sendirian. Intinya memang mandiri, dan sadar atau tidak, kamu akan secara otomatis lebih kuat dan terasa lebih kreatif demi bertahan hidup. Mencari tempat kontrakan sendirian, berobat sendirian hingga mencukupi kebutuhan fisik sendirian pula. Menerobos ketakutan dan kecemasan dengan bertanya dan berkomunikasi dengan orang lain yang sama sekali tidak kalian kenal. Nah modal ini akan semakin menjadikan kamu orang yang benar benar mandiri untuk survive di kehidupan yang keras ini demi memuluskan hidup kamu di masa yang akan datang.RELASI DAN HUBUNGAN BAIK SEMAKIN LUAS
Merantau di negeri orang mengantarkan kita menjadi orang asing di tempat yang asing pula. Di sinilah sebagai makhluk sosial, akan muncul jiwa sosial agan secara refleks untuk menjalin hubungan dengan tetanga, teman kerja hingga orang yang kamu temui di perjalanan. Jika hati-hati memilih relasi, kamu bisa sukses dengan bantuan relasi dan kenalan kamu, tapi juga bisa hancur karena salah pergaulan. Nah, jadi lingkup pertemanan kamu sekarang bukan sebatas satu sekolah atau satu kota lagi, tapi sudah mencakup lebih jauh kan? Apalagi jika bisa mendapat jodoh di perantauan nantinya.. ahaa..
MERANTAU MENGAJARKAN ARTI HIDUP SESUNGGUHNYA
Kamu terlahir sama seperti orang tua kita yang selama ini menjadi malaikat kita dalam mencukupi segala kebutuhan hidup. Mereka juga melalui proses tersebut dengan tidak mudah. Kamu paham betul bahwa suatu saat akan menggantikan posisi mereka. Nah, dengan mencoba merantaulah Kamu akan paham betul susahnya berjuang hidup. Bagaimana mencari solusi, membuat keputusan hingga menyaring apa yang baik dan tidak untuk dilakukan. Merantau akan memberikan kamu peluang besar untuk merasakan kerasnya hidup.
MERANTAU AKAN MEMBENTUK KAMU LEBIH SABAR DAN IKHLAS
Banyaknya ujian yang mungkin kamu alami dan lihat selama merantau di lingkungan baru akan membentuk diri menjadi lebih tabah menghadapi kehidupan di masa mendatang. Terbukanya wawasan yang lebih luas dengan melihat pola hidup orang lain akan secara otomatis membuat agan mudah iklas dan tidak arogan lagi. Melihat segala sesuatu dari berbagai perspektif, tidak terburu-buru.
MERANTAU AKAN MEMBUKA DIRI KAMU SEBENARNYA
Apa yang sebenarnya kamu mau? Dan siapa sebenarnya kamu akan terkuak dengan merantau. Karena dengan sendirian kamu akan lebih banyak waktu bergumul dengan diri sendiri. Saat itu pula kamu akan paham apa yang kamu mau sebenarnya. Kebebasan memang menjadi milik kamu, tapi hidup merantau itu sendiri akan memaksa agan untuk bertanggungjawab sendiri tentang kebebasan itu. Ujian hidup di perantauan akan membuat kamu semakin mempercayai diri sendiri dan respek serta resiko nya.
Itulah beberapa keuntungan atau pelajaran hidup yang akan muncul setelah kamu memberanikan diri berpisah sementara dengan keluarga. Peluang atau pekerjaan memang tak selalu memaksa anda untuk pergi jauh.
Sukses bisa dimana saja, namun pelajaran dan kedewasaan dalam menghadapi hidup yang keras kadang tak terjadi saat kamu masih berada di zona nyaman saat ini. Untuk pembelajaran diri, merantau adalah hidup yang sesungguhnya.
Semoga bermanfaat bestie.
Pepatah Bijak mengatakan
” MERANTAULAH NAK !! AGAR KAMU TAHU PERIHNYA KEHIDUPAN”
DISAAT KAMU BUTUH MAKAN..
DISAAT KAMU BUTUH UANG..
SEMUANYA TERASA BERAT..
DAN HANYA ANAK ANAK PERANTAUAN YANG TAHU JAWABAN NYA
DAN AKU BERJANJI “PANTANG PULANG SEBELUM TUMBANG”
NAMUN BERBAHAGIALAH MEREKA YANG SEDANG BERADA DI TANAH RANTAU KARENA SEMAKIN JAUH DARI ORANG TUA, JUSTRU HATI MEREKA SEMAKIN DEKAT.
SAAT MERANTAU KITA JALANI, AKAN ADA BANYAK CERITA YANG DILALUI. BAIK ITU SUKA MAUPUN DUKA. AKAN ADA CERITA, KALA KITA MENETESKAN AIR MATA KARENA KERINDUAN DENGAN KAMPUNG HALAMAN.
KAMI ANAK RANTAU MUNGKIN PUNYA MENTAL YANG LEBIH KUAT DIBANDINGKAN DENGAN ANAK YANG MASIH TINGGAL DENGAN ORANG TUANYA.
TAK JARANG KAMI BERTAHAN HIDUP DENGAN TANPA UANG SEPESERPUN. TAK JARANG KAMI MENAHAN LAPAR, LETIH DAN RASA SAKIT
DISAAT KAMI SEDANG SAKIT, KAMI TIDAK PERNAH MEREPOTKAN ORANG TUA. KETIKA DITANYA KABAR, SELALU KAMI JAWAB “IYA,KAMI SELALU SEHAT”
KALIAN YANG BERADA DI RUMAH, BERBAHAGIALAH DAN BERSYUKURLAH KARENA BANYAK FASILITAS DAN KASIH SAYANG DIDALAM RUMAHMU KARENA KAMI DI TANAH RANTAU INI HIDUP DENGAN SEADANYA. KAMI TIDUR DI KOSTAN SEMPIT DAN KAMAR MANDI PUN BERGANTIAN
BERUNTUNGLAH KALIAN YANG SETIAP HARI MASIH BISA MENIKMATI MASAKAN SEORANG IBU KARENA KAMI ANAK PERANTAU SANGAT MERINDUKAN AKAN HAL ITU
KAMI BISA MAKAN KALAU HANYA PEGANG UANG NAMUN TEKAD KAMI ANAK RANTAU, KAMI SIAP MENGAMBIL SEGALA RESIKO DENGAN TANGGUNG JAWAB KEPUTUSAN YANG KAMI AMBIL
MEMUTUSKAN PILIHAN UNTUK MERANTAU MEMANG MERUPAKAN TANTANGAN KHUSUS UNTUK DIRI PRIBADI .. AKAN TETAPI HIDUP DI PERANTAUAN AKAN MENGAJARKAN ARTI SESUNGGUHNYA ..
BAHWA HIDUP INI BUTUH TEKAD DAN SEMANGAT YANG KUAT DAN MERASAKAN HIDUP INI SANGATLAH BERARTI
SETIAP TANGIS DAN PENGORBANAN YANG BEGITU BESAR DI RASAKAN ANAK RANTAU. BANYAK DARI MEREKA YANG MENJADIKAN PENDERITAAN MEREKA SEBAGAI PACUAN UNTUK SUKSES DENGAN IMPIAN DAN TUJUAN MEREKA.
MERANTAU MENGAJARKAN MANUSIA UNTUK TETAP BERTAHAN BERSAMA TEKAD YANG KUAT DENGAN PENDIRIAN YANG KOKOH.
KESEPIAN, KERINDUAN DAN AIR MATA YANG KAMU KELUARKAN ADALAH BUKTI DARI PERJUANGANMU.
POLA HIDUP YANG MENGHARUSKAN KAMU UNTUK BERHEMAT DI PERANTAUAN DAN SEGALA PERMASALAHAN YANG KAMU SELESAIKAN DENGAN PIKIRAN KAMU SENDIRI.
KEHILANGAN MOMENTUM HARI HARI SPECIAL BERSAMA KELUARGAMU ITU SEMUA MERUPAKAN BAGIAN DARI PERJUANGAN ANAK RANTAU
BAYANG2 KELUARGA DAN KAMPUNG HALAMAN SELALU HADIR DALAM IMAJINASI BILA RINDU MENGETUK HATI, HANYA TANGIS DAN TETESAN AIR MATA YANG KAMI TAHAN SETIAP MALAM.
BILA TIBA SAATNYA BERKUMPUL KELUARGA, ITULAH KEBAHAGIAN SEJATI BAGI KAMI
WAHAI ANAK RANTAU ” KETAHUILAH DIRIMU LEBIH BERPELUANG UNTUK SUKSES ATAS DASAR PELAJARAN HIDUP YANG SUDAH KAMU ALAMI KARENA KAMU CENDERUNG LEBIH MANDIRI, KAMU LEBIH CEPAT BERADAPTASI , KAMU LEBIH FAHAM DENGAN TANTANGAN, KAMU JUGA LEBIH PANDAI MENGATUR KEUANGAN DAN KAMU LEBIH KUAT.
ITULAH ALASAN MENGAPA ANAK RANTAU BERPELUANG BESAR MERAIH KESUKSESAN.
COBALAH UNTUK LEBIH MENCERMATI DAN MELIHAT SITUASI HAL HAL DI SEKITARMU, JANGAN PANTANG MENYERAH, JANGAN SIA SIAKAN WAKTUMU DAN PENGORBANANMU. RAIH KESUKSESANMU DAN PULANGLAH.. KELUARGAMU MENANTI DENGAN PENUH HARAPAN.
DAN JANGAN BERPUTUS ASA KETIKA KAMU PULANG KE KAMPUNG HALAMAN TIDAK MEMBAWA KESUKSESAN.. SETIDAKNYA KAMU TAHU APA ARTI PERJUANGAN. JADIKAN PENGALAMANMU SEBAGAI BATU PIJAKAN UNTUK MELANGKAH, TERSENYUMLAH DAN TERUSLAH BERJUANG..
SOBAT.. SEBENARNYA PENGALAMAN HIDUP INI ADALAH PERANTAUAN MENCARI ARTI KEHIDUPAN.
AKU MEMANG MERINDUKAN KAMPUNG HALAMAN TAPI KERINDUANKU INI AKAN KUGANTI DENGAN KESUKSESAN KU NANTI.
“PANTANG PULANG SEBELUM TUMBANG”
Ini lagu yang mampu meneteskan air mata bagi anak perantauan. liriknya benar benar bagus. jadi tetap semangat ya bestie. Jangan pernah menyerah sekeras apapun hidup di perantauan. Ingat masih ada yang menunggu kita di kampung halaman. dan kamu tidak sendiri sebagai perantauan. Penulis sendiri juga seorang perantau. Share pengalaman di kolom komentar ya, see you perantau
(hidupmalam/scc)
bagus sekali artikelnya. update trus ya.. min
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
aku dah 5 taon belom pulang.. malu belom sukses.
Sedih bacanya. jadi teringat mama yg sudah tua. aku harus pulang
Dear,
In my search for an entrepreneur to use the latest AI tool for free, I came across hidupmalam.info.
With this AI tool, you write texts 10 times faster and more creatively.
Like blogs, webpages, advertisements and even whole books and movie scripts.
You can check it out via the link below:
freeaiwriting.com
You can test it for free via this link:
Kind regards,
Mike Johnson
Free ai writing